RUNNING TEXT



widgets

Senin, 12 Agustus 2024

KAPOLSEK HADIRI PEMBUKAAN MTQ PELAJAR SD SE-KAPANEWON KALIBAWANG

 

 

Kalibawang - Kapolsek Kalibawang AKP Zainuri, S.H., M.H., menghadiri pembukaan lomba MTQ pelajar SD se-Kapanewon Kalibawang, bertempat di aula KSUPRI Pepadang, Kalurahan Banjararum, Kalibawang, Kamis (08/08/2024) pukul 08.00 Wib.

Adapun tema lomba MTQ "DENGAN MUSABQOH TILAWATIL QUR'AN PELAJAR MENUJU GENERASI KULON PROGO YANG UNGGUL DAN BERKARAKTER QUR'ANI".

Hadir dalam giat, Kepala Dinas pendidikan pemuda dan olahraga Kabupaten Kulonprogo Bp. Drs. Nur Wahyudi, M.M., Baznas Kabupaten Kulonprogo Bp. Jumanto, S.H., Panewu Kalibawang Bp. Risdiyanto Nugroho, S.STP., M.Eng., Kapolsek Kalibawang AKP Zainuri, S.H., M.H., Danramil 05 Kalibawang di wakili Sertu Saparjo., Kepala KUA Kalibawang Bp. Ibnu Khafid, S.Ag., M.Ag., Kepala KKS Kalibawang Ibu Dra Marsudiyanti., Kepala KKG PAI Kalibawang., Bp. Barkah Priyambodo, S.Pd.

Dalam kegiatan lomba MTQ ini di lantik juri/penilai dari Bapak/Ibu guru PAI Kapanewon Kalibawang yang di lantik oleh pengawas guru Agama Bp. Tukidi, sebanyak 20 juri/penilai

Ketua Panitia MTQ Ibu Marsudiyanti dalam sambutanya mengucakan selamat datang dan terimakasih kepada bapak ibu sekalian yang telah memenuhi undangan kami. Atas nama panitia mengucapkan terimaksih atas dukungan dana, tenaga yang diberikan kepada kami, sehingga MTQ tingkat Kapanewon Kalibawang ini dapat berjalan aman dan lancar. Dalam kegiatan ini para peserta MTQ tidak semata mata meraih kejuaraan, harapan nya dapat dimanfaatkan apa yang ada dalam Al Quran. Giat MTQ di ikuti oleh 19 sekolah SD Negeri dan Swasta se-Kapanewon Kalibawang teridiri dari 8 cabang lomba, dan lokasi lomba di 2 tempat KSU PRI Pepadang dan SD N 1 Dekso, tim juri lomba dari para guru PAI.

Sambutan Kepala Dinas Dikpora Kabupaten Kulonprogo Bp Drs. Nur Wahyudi, M.M., menyampaikan bahwa lomba MTQ tingkat Kapanewon merupakan program dari Dikpora, terkait dengan lomba MTQ berdasarkan peraturan menteri agama adalah perlombaan seni baca hafalan tafsir kaligrafi dan hafalan hadist. Yang terpenting lomba MTQ ini sebagai ajang untuk meningkatkan kemampuan membaca Alquran dan sarana menanamkan kecintaan pada Al Quran dalam pengamalan kehidupan sehari-hari. Pembiasaan di sekolah harus diikuti di masing masing keluarga kerjasama dengan orang tua, pendidikan karakter menjadi pondasi utama
dimulai sejak dini baik di rumah maupun di sekolah. Berpesan kepada para guru dalam penilaian agar sesubyekrif mungkin, sesuai kebutuhan, sehingga nantinya melahirkan anka-anak yang berprestasi.

Di dalam lomba ini nantinya ada yang juara jangan sampai sombong  dan juga yang belum juara masih banyak kesempatan di tahun-tahin berikutnya. Jadikan giat jni sebagai eveluasi untuk kegiatan selanjutnya yang akan datang. Keluarkan potensi, kepandaian semaksimal mungkin, agar mendapatkan hasil yang terbaik.

Harapan kita bahwa menang kalah tidak menjadi beban, kepada peserta saya ucapkan selamat berlomba dan semoga terpilih anak anak yang hebat yang bisa mewakili kegiatan di tingkat yang lebih tinggi sekaligus  membuka kegiatan lomba MTQ pelajar SD se-Kapanewon Kalibawang

Tidak ada komentar:

Posting Komentar