KULONPROGO. Upacara
bendera memperingati Hari Pahlawan Ke 69 tahun 2014 Tingkat Kabupaten
Kulon Progo, dilaksanakan di Alun-alun Wates, Senin tanggal 10 November 2014.
Selaku Inspektur Upacara Bupati Kulon Progo dr.H.Hasto Wardoyo,Sp.OG(K), Komandan
Upacara Kapten Inf Sujarwo, dari Kodim 0731 KP, Perwira Upacara Kapten Inf Sumarjan dari Kodim 0731
KP, Perwira keamanan AKP Suprihantoro,SH SIK, dari Polres Kulon Progo.
Hadir pula Kapolres Kulonprogo AKBP Yuliyanto, S.Ik., M.Sc, Dandim serta
Forkompinda Kulonprogo.
Sedangkan peserta upacara terdiri dari Kodim 0731 KP, SKPD, Sat Radar Congot,
Sat Brimob, Polres Kulon Progo, Linmas, KORPRI, PGRI, BUMN, BUMD, Dharma Wanita,
Mahasiswa, Pelajar SD, SMP SMA, Pramuka, Ormas, dan Tagana.Tahun ini, tema
peringatan Hari Pahlawan adalah "Sebagai bangsa yang besar, berilah salam
dan hormat kepada para pahlawan melalui rasa kepedulian dan pengorbanan"
Setelah upacara selesai dilanjutkan ziarah ke Taman Makam Pahlawan
Giripeni Wates dan Makam Nyi Ageng Serang di Kalibawang. Di Makam Nyi
Ageng Serang, bertindak sebagai Inspektur Upacara Ketua DPRD Kulon Progo,
dihadiri Bupati, Forkompinda, Kepala SKPD, ormas, pelajar, pramuka, dilanjutkan
tabur bunga.
Bupati Kulonprogo, Kapolres Kulonprogo, Dandim, Ketua DPRD dan
pimpinan SKPD secara bergantian menabur bunga diatas batu nisan Makam Nyi Ageng
Serang yang bernama asli Raden Ajeng Kustiyah Wulaningsih Retno Edi tersebut.
Nyi Ageng Serang lahir tahun 1752 dan meninggal pada tahun 1828.
Nyi
Ageng Serang ditetapkan sebagai Pahlawan Nasional berdasar Keputusan Presiden
Republik Indonesia nomor 084/TK/Tahun 1974 tanggal 13 Desember 1974 tentang
Penetapan Gelar Pahlawan Nasional yang ditandatangani oleh Soeharto.
Sebelumnya pada tanggal 09 November 2014 jam 24.00 wib diadakan AKRS di taman makam pahlawan Giripeni Wates Kulonprogo. Bertindak sebagai Irup Kapolres Kulonprogo AKBP Yuliyanto, S.IK, M.H dan bertindak sebagai komnadan upacara Iptu Syuhada. Peserta upacara dari TNI, Polri, PNS dan di hadiri oleh forkompinda.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar