RUNNING TEXT



widgets

Selasa, 18 Juni 2024

LAHAN TUMPANGSARI INOVASI BHABINKAMTIBMAS SRIKAYANGAN

 

 


SENTOLO_ AKP Julianta Kusnadi, S.H., M.H.,Kapolsek Sentolo bersama Bhabinkantibmas Srikayangan menerima Kunjungan tim penilai lomba inovasi Bhabinkantibmas tingkat Polres Kulonprogo yang dipimpin AKP Dina Martanti, SH, M.M (Kasat Binmas Polres Kulonprogo).yang dilaksanakan di  Bulak sawah Srikayangan  Kalurahan Srikayangan Kap. Sentolo Kab. Kulonprogo. (Selasa 11/06/2024)

Hadir dalam kegiatan tersebut AKP Dina Martanti, SH, M.M Kasat Binmas, Polres Kulonprogo,AKP Julianta Kusnadi, S.H., M.H.,Kapolsek Sentolo,IPTU Seniyo Kanit Binmas Polsek Sentolo,IPDA Suranto Kanitbhabinkamtibmas,Bp. Aris Puryanto Lurah Srikayangan diwakili Carik Bp. Ujang Supriyadi SH.
IPDA Zanuar F. Bhabinkamtibmas Srikayangan., SERTU Pargiyanto Babinsa Srikayangan. Bp. Sunardi Ketua kelompok tani Srikayangan. Petani milenial (petani muda) Srikayangan.

Kegiatan kunjungan lapangan Tim Penilai   tersebut sebagai rangkaian lomba Bhabinkamtibmas dimana dari hasil penilaian dari paparan Kapolsek Sentolo  AKP Julianta Kusnadi, S.H., M.H. bahwa Bhabinkamtibmas Kalurahan Srikayangan Aipda Zanuar Febrianto menempati peringkat 3,sehingga di laksanakan penilaian di lokasi inovasi/lahan pertanian.

Dalam rangka mendukung program pemerintah tentang penguatan ketahanan pangan guna mewujudkan swasembada pangan, Aipda Zanuar F. Bhabinkamtibmas Kalurahan Srikayangan  memberikan motivasi serta semangat kepada para petani milenial (petani muda) untuk tidak malu mengolah lahan pertanian kurang produktif dibidang pengelolaan Lahan tidur milik sendiri .

Bhabinkamtinmas Srikayangan dengan Inovasi pola tanam bervariasi/tumpangsari antara Bawang merah dan lombok (Cabai) menurut Bhabin memiliki beberapa  kelebihan  dibandingkan dengan pola tanam monokultur , antara lain dengan pola tumpangsari dapat meningkatkan efisiensi lahan,menghemat energi dam biaya pengolahan lahan, menghemat biaya pemupukan,pengendalian hama tanaman, dan bisa menghasilkan panen yang bervariasi. Sehingga bisa meningkatkan ketahanan pangan maupun pendapatan para petani.

Dalam kesempatan yang sama,Kami ingin menunjukkan bahwa lahan yang tidak digunakan/tidak produktif bisa menjadi sumber penghasilan terlebih dengan pola tanam tumpangsari. Kami berharap kepada para petani milenial (petani muda) terinspirasi untuk melakukan hal yang sama,” apa yang sudah di lakukan oleh Bhabinkamtibmas Srikayangan."tambah Kapolsek Sentolo.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar