RUNNING TEXT



widgets

Jumat, 28 Februari 2014

Polsek Galur Sosialisasikan Pemilu 2014 Melalui Kesenian Ketoprak


Kulon Progo - Berbagai macam cara dilakukan untuk mensosialisasikan Pemilu 2014 ini termasuk melalui kesenian Ketoprak seperti yang dilakukan oleh Polsek Galur.

Sebagaimana diketahui bahwa Sabtu (23/2/2014) personil Polsek Galur yang dipimpin langsung oleh Kapolsek Galur Kompol Bonifatius Slamet, S.Pd bekerja sama dengan Muspika Kecamatan Galur mengadakan pertunjukan kesenian Ketoprak di Dsn. II Bunder, Banaran, Galur.

Antusias warga meningkat karena tokoh-tokoh dalam kesenian ketoprak tersebut menampilkan Kompol Bonifatius Slamet, S.Pd beserta anggota, Camat Galur (Latnyana, S.Ag) beserta jajarannya dan tokoh budaya masyarakat Galur.


Disela-sela adeganyang mengambil lakon "PUTRI LAMBANGSARI" tersebut selalu diselipkan pesan-pesan Kamtibmas, sukseskan pemilu 2014 serta mengajak warga masyarakat Galur khususnya untuk jangan sampai Golput dan gunakan hak pilihnya.

Ratusan masyarakat sangat antusias dan setia menyaksikan pentas seni ketoprak tersebut sampai akhir pertunjukan pukul 01.30 Wib yang secara keseluruhan berlangsung aman dan tertib.


Humas Polsek Galur




Tidak ada komentar:

Posting Komentar