KULONPROGO - Kecelakaan maut terjadi diruas Jalan Yogya-Wates, tepatnya di Pedukuhan Gunung Gempal, Giripeni, Wates, Minggu (13/4/2014) petang. Satu orang pengendara sepeda motor tewas di lokasi kejadian dan seorang lagi hingga kini masih kritis.
Kanit Laka Lantas, Sat Lantas Polres Kulonprogo, Iptu Sigit Purnomo, Senin (14/4/2014) mengatakan, korban tewas atas nama Bakhtiar Imam (17), warga Petanahan, Kebumen, Jaea Tengah. Peristiwa bermula ketika korban melaju dari arah Purworejo menuju Yogyakarta. Dia saat itu berboncengan dengan sepeda motor Honda Beat AB 5370 JL yang dikemudikan rekan satu desanya, Yusron Rizki Auladi (18).
Sesampainya di lokasi kejadian, usai melahap tikungan cukup tajam, Yusron bermaksud menghindari sepeda motor Yamaha Mio AB 4753 HL yang dikendarai Rizki Abiyogo (16), warga Mutihan, Wates. Saat itu, Rizki berhenti di tengah bidang jalan hendak menyeberang menuju rumah makan di selatan jalan. “Dia sudah memberi sign dan petugas parkir rumah makan juga sudah bersiap menyeberangkan,” Ujar Iptu Sigit.
Namun tanpa disangka, Yusron yang melarikan kendaraannya dengan cukup kencang itu justru menyalip Rizki melalui lajur kanan. Karena jarak cukup dekat, sepeda motor Beat menyenggol sisi belakang Mio hingga oleng dan kemudian ambruk. Yusron dan Bakhtiar pun terlempar dari sepeda motornya dan terkapar di aspal. Nahas bagi Bakhtiar, setelah terjatuh, kepalanya langsung tersambar badan truk boks H 1953 BB yang dikemudikan Kuntoro (39) yang saat itu melaju kencang dari arah Yogyakarta.
Kepala Bakhtiar lantas terlindas roda belakang truk hingga pecah. Yusron pun mengalami sejumlah luka berat setelah terjatuh dan langsung dilarikan ke rumah sakit. Keduanya langsung dilarikan ke rumah sakit namun nyawa Bakhtiar tak tertolong lagi karena luka fatal yang dideritanya. “Si pengemudinya luka berat dan kritis. Sementara pengendara Mio setelah kesenggol ngga ikut jatuh sehingga selamat,” imbuh Iptu Sigit.
Pihaknya sudah meminta keterangan dari pengemudi truk maupun sepeda motor Mio serta para saksi. Tiga unit kendaraan yang terlibat dalam kecelakaan tersebut juga sudah diamankan untuk kebutuhan penyidikan lebih lanjut.
Sementara ini, kecelakaan diduga terjadi akibat kelalaian pengendara Honda Beat. Pengendara tersebut diduga tidak mampu mengendalikan kendaraan setelah melewati tikungan. Posisi badan kendaraan yang miring ke arah kanan tidak diantisipasi pengemudi dengan kembali ke posisi tegak. “Logikanya, begitu dia melewati tikungan dan langsung kembali ke posisi tegak, dia kan bisa jalan lurus menghindari motor di tengah jalan. Tapi ternyata dia malah nyalip dari kanan hingga nyenggol dan terjatuh,” jelas Iptu Sigit.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar