RUNNING TEXT



widgets

Selasa, 10 Mei 2016

Kapolres Pimpin Sertijab Kabag Sumda dan Kasat Narkoba

KULONPROGO. Kapolres Kulonprogo AKBP Nanang Djunaedi, SIK memimpin upacara serah terima jabatan (sertijab) Kabag Sumda dan Kasat Narkoba dilingkungan kerja Polres Kulonprogo untuk menduduki jabatan baru, Senin (09/05/2016) di aula Bhara Daksa Polres Kulonprogo.


Perwira yang dimutasi adalah Kompol Budi Susilanto, A.Md., SH yang sebelumnya menjabat sebagai Kabag Sumda Polres Kulonprogo mendapat  jabatan sebagai Kayanma Polda D.I. Yogyakarta sementara penggantinya Kompol Sudarmawan, S.Pd  sebelumnya bertugas di Polda DIY. Sedangkan AKP Agus Nursewan bertugas di Direskrimsus Polda DIY dan  penggantinya AKP Andri Wijaya, SH,SIK sebelumnya bertugas di Polda DIY.

Acara sertijab dihadiri oleh Waka Polres Kulonprogo Kompol Andeas Dedy W, SIK, para Kabag, Kasat, Kapolsek dan perwakilan  personil Polres Kulonprogo serta pengurus Bhayangkari cabang Kulonprogo, pada kesempatan itu Kapolres menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada Kompol Budi Susilanto, A.Md, SH dan AKP Agus Nursewan, SH yang selama ini telah memberikan pengabdian terbaik pada di Polres Kulonprogo dan juga mengucapkan selamat datang kepada Kompol Sudarmawan, S.Pd sebagai Kabag Sumda Polres Kulonprogo dan AKP Andri Wijaya, SH, SIK sebagai Kasat Narkoba Polres Kulonprogo.

“ Mutasi itu hal yang wajar dan biasa dalam suatu organisasi.mutasi dan rotasi dilakukan untuk mendukung pelaksanaan tugas-tugas dilingkungan kerja Kepolisian demi kepentingan organisasi dan pembinaan karir,” tandas Kapolres


Setelah serah terima jabatan di lanjutkan dengan pisah sambut di ruang lobi Polres Kulonprogo yang di ikuti oleh  Waka, Para Kabag, Kasat dan anggota Polres Kulonprogo.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar