KULON PROGO. Akhir-akhir ini banyak pencari dana sumbangan untuk pondok pesantren, panti asuhan maupun pembangunan masjid, tetapi dari sekian banyak pencari sumbangan ada yang memanfaatkan untuk mencari keuntungan diri sendiri.
Kejadian ini menimpa H Purwanto (60) yang beralamat Tirtorahayu Galur Kulon Progo, penipuan ini terjadi pada hari Senin tanggal 09 Desember 2013 kurang lebih jam 14.00 wib H Prurwanto di datangi oleh dua orang ibu-ibu yang bermaksud meminta sumbangan dana untuk pembangunan Pondok Pesantren Al Azhar, dan di sepakati untuk ketemu pada hari Selasa tanggal 10 Desember 2013. Benar pada hari Selasa ibu-ibu yang meminta sumbangan itu datang dan di beri uang sebesar Rp 50.000,- .
Pada hari Rabu tanggal 11 Desember 2013 H Purwanto bertemu dengan Miftakhul Hidayah selaku pengasuh Panti Asuhan Al Azhar yang meminta sumbangan dan bilang bahwa dirinya kemarin telah memberi bantuan ke pondok pesantren yang ia kelola akan tetapi Miftakhul tidak menerimanya. Dan ternyata yang minta bantuan tersebut bukan dari Panti Asuhan yang ia asuh, atas kejadian ini korban mengalami kerugian sebesar Rp 50.000,- dan melaporkan Polres Kulon Progo.
---HUMAS POLRES KULON PROGO---
Tidak ada komentar:
Posting Komentar